Terus Berproses

Terus Berproses
sebuah perkumpulan
Berproses. Iya, berproses. Tidak lebih dari itu. 

Pastinya ada rasa bosan, muak, ataupun lelah. Di saat bahu biasanya disandarkan, tubuh diistirahatkan, pikiran direlaksasikan, tapi kita tetap bertahan untuk berproses.

Bukan hanya itu, pekerjaan rumah ditinggalkan, tugas kuliah diteledorkan, dengan resiko nilai jelek dari dosen, tetap saja berproses. Mengapa harus terus berproses?

Pastinya ada semangat yang tak ingin mati. Meskipun, terkadang api itu hampir padam. Tapi, ada saja usaha untuk tetap menghidupkan bara api yang hampir mati.

Ingat, semangat pergerakan yang tiada henti, pastinya juga akan melahirkan pribadi yang mampu berdikari. Mampu bergerak atas prinsip kemerdekaan berpikir dan bergerak. Tapi, tidak liar atas maunya sendiri.

Pribadi yang dilahirkan dari proses yang matang pasti akan melahirkan sosok yang tidak mengekor, tidak asal-asalan, serta punya karakter yang kuat untuk terus bergerak.

Proses yang instan hanya akan menghasilkan nikmat sesaat. Hasilnya pun juga akan menguap seiring berjalannya waktu. 

Memang, proses yang matang akan diiringi rasa lelah dan letih. Ingat, pisau yang tajam dihasilkan dari proses yang tidak pendek. Dipanaskan, dibenturkan, dibentuk, hingga dapat digunakan sesuai fungsinya.

Di mana pun tempatnya teruslah berproses. Teruslah bergerak hingga menggapai impian yang dicita-citakan.

Istirahatlah apabila lelah, tapi jangan pernah berhenti untuk menyerah. Tantangan masih panjang, zaman terus berubah. Sekali lagi, terus bergeraklah.

Pastikan, proses tidak akan mengkhianati hasil. Itu yang harus ditekankan dengan baik pada saat kita berproses.

Tapi, juga harus diingat, titik nol dalam memulai proses itu bermacam-macam. Ada pribadi yang punya hak istimewa. Mereka pasti punya keistimewaan. Itu tidak bisa disalahkan.

Tinggal bagaimana kita bisa menggapai hasil yang lebih baik lagi. Melebihi titik nol pada saat kita mulai. 

Tidak perlu heran apabila hasil yang dicapai, tidak bisa sebaik yang titik nolnya lebih cepat. Atau mereka yang punya hak istimewa.

Selamat berproses.

Posting Komentar

0 Komentar